PENGUMUMAN PENTING
Assalamualaikum wrwb
Kepada Yth.
1. Orang tua/wali siswa kelas XII
2. Siswa kelas XII
SMAN 72 JAKARTA
Berdasarkan SE Kadisdik DKI Jakarta No. 19 Th 2021, dalam rangka pengendalian kami sampaikan hal-hal sbb :
1. Pengumuman kelulusan dilaksanakan hari ini Senin, 3 Mei 2021 pukul 10.00 melalui web sekolah
2. Siswa dilarang hadir ke sekolah
3. Siswa dilarang berkumpul, corat-coret, konvoi kendaraan, dan bentuk lain yg mengganggu ketertiban umum serta melanggar protokol kesehatan.
4. Sekolah dilarang mengadakan kegiatan perpisahan atau perayaan kelulusan.
5. Mari kita ajak keluarga dan masyarakat sekitar untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid 19.
Semoga Sukses. Demikian atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Ttd
Kepala Sekolah SMAN 72
Drs. Dudung Abdul Kodir, M.Si
Tidak ada komentar:
Posting Komentar